HP ePrint

background image

HP ePrint

Dengan HP ePrint, Anda dapat mencetak lewat printer berbasis HP ePrint kapanpun
dari lokasi manapun.
Untuk menggunakan HP ePrint, pastikan tersedia kondisi berikut:

Komputer atau perangkat seluler berkemampuan internet dan email

Printer berkemampuan HP ePrint dengan Layanan Web telah diaktifkan

Bab 6

74

Layanan Web

background image

Tip Untuk informasi lebih lanjut tentang cara mengatur dan mengonfigurasi
pengaturan HP ePrint dan untuk mempelajari tentang fitur terbaru, kunjungi
ePrintCenter di www.eprintcenter.com.

Mencetak menggunakan HP ePrint
Untuk mencetak dokumen menggunakan HP ePrint, selesaikan langkah-langkah
berikut:
1. Pada komputer atau perangkat seluler, buka aplikasi email Anda.

Catatan Untuk informasi tentang cara menggunakan aplikasi email pada
komputer atau perangkat seluler, lihat dokumentasi yang diberikan bersama
aplikasi.

2. Buat pesan email baru, lalu lampirkan berkas yang hendak Anda cetak. Untuk

daftar berkas yang dapat dicetak menggunakan HP ePrint, dan petunjuk yang
harus diikuti saat menggunakan HP ePrint, lihat Layanan Web dan Spesifikasi situs
web HP.

3. Masukkan alamat email printer pada baris “To” (Ke) pesan email, lalu pilih pilihan

untuk mengirim pesan email.

Catatan Pastikan alamat email printer hanya satu-satunya alamat yang tercantum
pada baris “To” (Ke) pesan email. Jika alamat email lainnya dicantumkan pada
baris “To” (Ke), lampiran yang Anda kirim tidak akan dicetak.

Mencari alamat email printer
Untuk menampilkan alamat email HP ePrint printer, selesaikan langkah-langkah
berikut:

Dari layar laman, sentuh tombol

.

Alamat email untuk printer akan muncul pada layar.

Tip Untuk mencetak alamat email, sentuh Print (Cetak).

Menonaktifkan HP ePrint
Untuk menonaktifkan HP ePrint, selesaikan langkah-langkah berikut:
1.

Dari layar Laman, sentuh tombol

(HP ePrint), lalu sentuh Settings

(Pengaturan).

2. Sentuh ePrint, lalu sentuh Off (Nonaktif).

Catatan Untuk menghapus semua Layanan Web, lihat Menghapus Layanan Web.

Aplikasi Printer

Dengan Aplikasi Printer Anda dapat dengan mudah mencari dan mencetak konten web
yang terformat sejak awal, langsung dari printer.

Menggunakan Layanan Web

75